Tips Meranumkan Mangga Mentah


Berjalan-jalan di pasar yang dipenuhi dengan aneka sayur dan buah-buahan membuat Anda serasa berada di surga makanan. Menengok ke kiri dan kanan tersusun rapi buah-buah segar nan menggoda iman. Ada sebuah suara lantang berteriak "Mangga manis...semanis yang beli...Mangga manis Neng? buat Neng yang juga manis..." Anda dengan tersipu malu karena pujian mang penjual Mangga langsung bergegas membeli 5 kilo Mangga tanpa berpikir manis atau tidak rasanya. Dalam benak Anda pasti rasanya semanis pujian si mamang.

Sampai di rumah Anda air liur yang sudah tak terbendung menuntut Anda untuk segera menuju dapur, mencuci dan berniat mengupas. Satu Mangga ternyata masih mentah, sebuah lagi Anda ambil dan dikupas ternyata sama mentahnya. Wah si mamang penipu!

Dengan geram Anda akhirnya meratapi beberapa kilo mangga yang masih ada di dalam tas belanja Anda. Apakah Anda masih ingin memakan Mangga manis?

Ikuti cara cerdas berikut ini, ambil beberapa lembar koran, bungkus satu per satu mangga dengan koran kemudian letakkan di dalam sebuah ember. Jangan masukkan ke dalam lemari pendingin karena proses pematangannya akan lebih lama. Saat Mangga dibungkus dengan kertas, gas etil (hormon tumbuhan yang membantu proses pematangan buah) yang umumnya terdapat di setiap buah akan berusaha keluar, proses inilah yang akan membuat Mangga lebih cepat ranum. Tempatkan pada tempat yang cukup hangat. Dua atau tiga hari kemudian Mangga manis seperti kata si mamang dapat Anda nikmati.

sumber : tokoprogo

0 comments:

Posting Komentar

bagaimana pendapat anda ?