Tips Menghindari Flu Burung



Flu burung. siapa yang tidak kenal penyakit satu ini. salah satu momok penyakit yang baru yang sangat berbahaya, karena tingkat kematian penyakit ini yang mencapai lebih dari 80%, artinya orang yang kena penyakit ini hanya mempunyai kemungkinan selamat sekitar 20%. meskipun sementara ini penularan penyakit ini masih dalam tahap kontak unggas dengan manusia secara langsung bukan antar manusia namun kemungkinan mutasi virus H5N1 ini patut diwaspadai.


Ada baiknya jika kita mengetahui tips agar kita bisa terhindar dari penyakit mematikan ini. dibawah ini adalah beberapa tips agar kita terhindar dari Flu Burung :

  1. jaga selalu kebugaran tubuh, sifat penyakit ini sama dengan penyakit flu biasa pada awalnya, flu akan mudah menyerang ketika tubuh kita dalam kondisi rentan
  2. biasakan cuci tangan sebelum makan dengan sabun, kebiasaan cuci tangan sebelum makan maupun beraktifitas yang bisa kontak dengan tubuh secara langsung akan mengurangi resiko masuknya penyakit ke dalam tubuh. virus akan mati dalam air sabun
  3. masak produk unggas sampai matang benar, pada dasarnya virus akan mati pada suhu tinggi. memasak produk unggas (daging, telur) sampai matang benar sebelum dikosumsi akan mematikan virus yang kemungkinan ada dalam produk unggas tersebut.
  4. sangat tidak disarankan konsumsi unggas setengah matang. kebiasaan mengkonsumsi produk unggas dalam kondisi setengah matang atau bahkan mentah (biasanya telur untuk anak, atau tambahan minum jamu) sangat beresiko tinggi menjadi media penularan virus H5N1
  5. batasi kontak  langsung dengan unggas. unggas air (bebek, itik, mentok, angsa, dll) mempunyai ketahanan tubuh yang lebih tinggi dari ayam, jika sejumlah virus sudah mampu mematikan ayam jenis unggas air masih bisa bertahan. ini yang patut diwaspadai jika unggas air mati karena virus berarti konsentrasi virus di lingkungan itu sudah sangat tinggi.
  6. batasi kontak tidak langsung dengan unggas. kontak tidak langsung bisa berupa menyentuh kandang, berada di lingkungan kandang, menggunakan pupuk kandang. selalu gunakan pelindung jika berinteraksi di lingkungan unggas. dan usahakan selalu gunakan pakaian khusus yang hanya digunakan di lingkungan kandang.
  7. selalu cuci tangan dengan sabun setiap kali kontak langsung atau tidak langsung dengan unggas.
dalam tips diatas penekanannya di cuci tangan dengan sabun. memang sabun sangat ampuh dalam mematikan virus H5N1. semoga tips diatas bisa menjadi tambahan pengetahuan agar kita senantiasa terhindar dari Flu Burung.

1 komentar:

  1. tipsnya bagus nih gannn..
    sekarang flu burung lagi mulai mewabah lagi nihh...

    mampir2 yaa Cara RIM Menguji Ketahanan BlackBerry

    BalasHapus

bagaimana pendapat anda ?