Merancang rumah sejuk tanpa AC

merancang sebuah tempat tinggal harus memperhatikan banyak hal agar nantinya sebuah rumah menjadi tempat yang membuat nyaman penghuni rumah. motto home sweet home atau baiti jannati (rumahku surgaku) bukan saja sekedar slogan, kebahagiaan keluarga berawal dari rumah. rumah yang nyaman membangkitkan batin yang nyaman dan tenang. Indonesia yang berada di wilayah tropis tentu tidak cocok kalau menganut desain rumah eropa, karena karakter cuacanya yang berbeda.

rumah yang sejuk menjadi pilihan yang cocok untuk wilayah tropis. penggunaan AC bisa jadi pilihan yang mahal, selain perangkat yang tidak murah penggunaan listrik pun termasuk rakus ditambah tarif listrik yang terus naik dari tahun ke tahun. solusi lain adalah membangun rumah yang sejuk tanpa kebutuhan AC, dalam hal ini rancang bangun rumah seyogyanya memperhatikan beberapa aspek agar rumah bisa sejuk tanpa AC.

perhatikan masalah ventilasi dan bukaan rumah
ruangan yang terasa panas bisa disebabkan banyak hal. Kurangnya bukaan atau ventilasi adalah penyebab yang paling umum terjadi. Gara-gara jumlah ventilasi minim, maka tidak terjadi pertukaran udara dari dalam ke luar ruangan. Inilah biang kerok penyebab suhu ruangan terasa panas

buatlah ventilasi silang
pemasangan dua buah jendela yang saling berhadapan akan memudahkan sirkulasi udara dalam ruangan. ventilasi silang memungkinkan udara mengalir dari dalam ke luar dan sebaliknya, tanpa harus mengendap terlebih duu, di dalam ruangan. Udara yang masuk dari satu jendela, akan langsung dialirkan keluar oleh jendela yang ada di hadapannya, dan berganti dengan udara baru, begitu seterusnya. Kalau sudah begini, tanpa AC pun ruangan tetap terasa sejuk.

kurangi cahaya masuk pada siang hari
siang hari, saat matahari bersinar sangat terik, usahakan tidak terlalu banyak cahaya yang masuk. Pasalnya, cahaya matahari siang bisa menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi peningkatan suhu ruangan. Salah satu caranya, lengkapi jendela dengan window shade. Window shade akan membantu mengurangi jumlah cahaya yang masuk. Sehingga dapat meminimalisasi meningkatnya suhu ruangan

pasang ceiling fan
lakukan pemasangan ceiling fan atau kipas angin yang dipasang di langit-langit. Ceiling fan menyerap listrik sangat kecil (75 wh), namun dapat membuat suhu ruangan kamar turun hingga 10 derajad celcius. Pastikan bahwa posisi ceiling fan adalah menekan udara ke bawah, bukan menyerapnya ke atas

perhatikan jarak plafon dengan lantai
jarak ideal plafon dan lantai adalah 2,75m-4m. Bahkan ada pula beberapa hunian meninggikan plafon hingga 6m, pada beberapa ruangan. Hal ini disebabkan, ketinggian plafon memberikan ruang yang cukup untuk perputaran dan pertukaran udara. Selain itu, ia juga bisa mengurangi panas ruangan, yang diakibatkan mengalirnya endapan panas dari ruang bawah atap ke dalam ruangan

pemilihan material atap
panas yang ditimbulkan dari masuknya cahaya matahari, bukan hanya dari jendela, juga atap. Oleh sebab itu, pilih material atap yang dapat memantulkan panas. Genteng keramik misalnya. atau bisa juga menambahkan material insulasi pemantul dan peredam panas.

pasang pelindung matahari
pelindung matahari dapat mengurangi masuknya panas ke dalam ruangan sebanyak 65% sedangkan kaca film dapat mengurangi hingga 60% masuknya panas ke dalam ruangan dan masih memungkinkan cahaya masuk ke dalam ruangan. Jadi, dengan pemasangan produk-produk tersebut, Anda masih dapat menikmati cahaya matahari di ruangan Anda ketika siang hari, namun dengan tingkat panas yang jauh berkurang

perhatikan lampu yang anda pasang
lampu pijar menghasilkan 10% cahaya dan 90% panas, sedangkan lampu TL/neon menghasilkan 90% cahaya dan 10% panas. dengan lampu tipe TL/Neon, ruangan Anda dapat terasa lebih sejuk.

penambahan taman atau kolam di dalam rumah
kolam dan taman dapat membantu menurunkan suhu ruangan. Agar tidak membuat udara dalam ruangan menjadi lembap, usahakan tetap ada sinar matahari yang masuk ke dalam innercourt. Salah satu caranya dengan memberi bukaan yang cukup di bagian atap, misalnya. Dengan demikian tetap terjadi pertukaran udara yang baik, dari dalam ke luar dan sebaliknya.

disarikan dari berbagai sumber

Read more »

Cara usir bau tak sedap dalam ruangan

Cara usir bau tak sedap dalam ruangan. ruangan yang berbau tidak sedap tentu tidak nyaman untuk digunakan untuk beraktifitas, bau apek menyebabkan kita tidak betah berada dalam suatu ruangan, apalagi jika itu ruangan dalam rumah, bisa-bisa rumah tidak jadi tempat tinggal karena penghuninya tidak betah berlama-lama di rumah. penyebab bau tidak sedap sangat beragam baik karena asap rokok, ruangan pengap karena sirkulasi tidak baik ataupun karena bau cat yang masih baru.


untuk mengembalikan suasana yang menyenangkan dalam suatu ruangan ada beberapa cara usir bau tak sedap dalam ruangan, beberapa tips yang bisa dilakukan adalah :
mengusir bau rokok
cara yang mudah dan alami untuk mengusir bau asap rokok adalah dengan menempatkan tanaman lidah mertua atau sansevieria. tanaman ini selain tahan di dalam ruangan yang dipenuhi asap rokok dan mampu hidup di tempat yang minim cahaya dalam waktu yang lama. sansevieria bisa menyerap lebih dari 100 jenis polutan disamping kemampuannya memproduksi oksigen sepanjang hari.
cukup letakkan tanama lidah mertua ini di sudut-sudut ruangan yang berbau rokok, perlahan-lahan aroma asap rokok akan hilang. selain menghilangkan bau asap rokok tanaman ini pun mampu memberikan kesegaran ruangan karena kemampuannya memproduksi oksigen sepanjang hari.
mengusir bau apek
ruangan atau kamar yang jarang ditempati atau karena sirkulasi udara yang tidak baik akan menyebabkan ruangan menjadi apek. cara menghilangkan bau apek ini cukup dengan meletakkan buah pala yang ditumbuk dan ditempatkan pada wadah, letakkan di sudut-sudut ruangan. bau apek berangsur-angsur akan hilang.

mengatasi bau cat
cat yang masih baru biasanya meninggalkan bau menyengat yang sangat tidak nyaman. cara alami untuk mengatasi aroma cat ini adalah dengan menambahkan essen vanila ke dalam cat dan diaduk rata. selain aroma cat akan berkurang warna cat pun tidak akan berubah. seandainya bau cat masih terasa, kita bisa menggunakan pengharum ruangan yang alami dengan kulit jeruk misalnya.
cara membuat pengharum alami dari kulit jeruk adalah sebagai berikut :


  • angin-anginkan kulit jeruk selama beberapa hari
  • campurkan kulit jeruk dengan essens jeruk manis
  • simpan campuran tersebut dalam kantong plastik selama 1 - 2 pekan
  • kocok campuran itu sesekali
  • pindahkan campuran ke dalam wadah dan gunakan sebagai pewangi alami
beberapa cara tersebut adalah cara usir bau tak sedap dalam ruangan. semoga bermanfaat.



Read more »

Manfaat bawang putih

Manfaat bawang putih. Bawang putih dengan nama latin Allium sativum L adalah sejenis bumbu dapur yang tidak asing lagi bagi ibu-ibu yang biasa memasak. Tumbuhan ini termasuk jenis berumbi lapis atau siung bersusun yang tiap umbinya terdiri dari beberapa anak bawang. Tanaman ini tumbuh pada ketinggian 200 - 250 diatas permukaan air laut (dpal), tanaman ini berumpun dan berdiri tegak dengan tinggi maksimal 75 Cm, daunnya pipih dan memanjang seperti pita dan berakar serabut.

Kandungan bawang putih sangat baik untuk kesehatan, kandungan kimianya meliputi : lemak, protein, hidrat arang, vitamin B1, vitamin C, kalori, fosfor, kalsium, besi dan air. Sementara zak aktif yang terdapat dalam bawang putih diantaranya adalah : allicin, allin, enzim alinase, germanium, sativine, sinistrine, selenium, scordinin, methylanllyl trisulfide, antitoksin dan allithiamine. Dengan kandungan yang sangat kaya tersebut kita bisa mengambil banyak manfaat bawang putih, terutama untuk kesehatan.

Dibawah ini adalah beberapa cara untuk mengambil manfaat bawang putih :
  1. Mengurangi Insomnia/gangguan tidur : ambil bawang putih, kupas dan cuci bersih lalu makan langsung sebelum tidur, lakukan sampai gangguan tidur sembuh
  2. Mengeluarkan serpihan kayu/duri dalam tubuh (jawa :  tlusupen) : bawang putih yang sudah dicuci bersih ditumbuk sampai halus dan tempelkan pada bagian tubuh yang kemasukan serpihan kayu/duri tadi
  3. Sengatan serangga : bahan yang digunakan umbi bawang putih, sendawa dan garam. tumbuk halus umbi bawang putih kemudian dicampur dengan sendawa dan garam secukupnya, oleskan pada bagian yang di sengat serangga
  4. Mengusir cacing perut dan cacing kremi : bawang putih dicuci bersih setelah dikupas dan dimakan langsung secara teratur
  5. Mengurangi hipertensi  : 3 siung bawang putih ditumbuk halus, diperas dengan air secukupnya lalu disaring. Air ramuan ini diminum secara teratur setiap pagi dan sore. Cara lain dengan 2 siung bawang putih dipanggang dengan api lalu dimakan setiap hari selama satu minggu.
  6. Mengobati sakit kepala : bawang putih secukupnya ditumbuk halus dan digunakan untuk kompres kepala sampai sembuh
  7. Mengobati luka memar : sediakan bawang putih dan satu sendok madu. bawang putih ditumbuk halus dan diberi satu sendok madu dan dicampur sampai merata lalu dioleskan pada bagian yang memar
  8. Mengobati luka terkena benda tajam berkarat : bahan yang dibutuhkan bawang putih dan minyak kelapa. umbi bawang putih dibakar dan dicelupkan ke minyak kelapa, ditumbuk sampai halus dan dioleskan pada bagian yang luka
  9. Mempercepat matangnya bengkak  : umbi bawang putih dipanasi dengan minyak, ditumbuh halus dan ditempelkan pada bagian yang bengkak
itu adalah beberapa manfaat bawang putih. semoga bermanfaat.

Read more »